Site Map

Jumat, 23 Desember 2011

Wagub Jateng Serahkan Tali Asih Kepada Para Teladan yang Berprestasi Tingkat Nasional

SEMARANG – Wakil Gubernur Jawa Tengah Dra Hj. Rustriningsih, MSi atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mengucapkan “Selamat” kepada para penerima tali asih, dan menyampaikan “Terima Kasih” atas prestasi, kinerja dan karya mereka yang mendukung pembangunan Jawa Tengah untuk mencapai Visi “Terwujudnya masyarakat Jawa Tengah yang Semakin Sejahtera”.

Wagub Rustriningsih minta agar prestasi yang telah berhasil diraih hendaknya terus dipertahankan bahkan ditingkatkan, serta tidak tenggelam dalam euforia kegembiraan, tetapi justru harus tetap berkarya, berkreasi dan berinovasi untuk kepentingan masyarakat, bangsa dan negara.

“Jadikan prestasi ini sebagai tanggungjawab moral, karena Saudara akan menjadi panutan bagi saudara-saudara kita yang lain. Karena itu, sesuai dengan semangat gerakan Bali nDeso mBangun Deso, yaitu yang sudah pintar menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, hendaknya kembali ke desa memberitahu atau ngajari masyarakat desa yang belum pinter supaya pinter mengelola potensi desanya dalam kegiatan pembangunan di segala sektor, sehingga desanya menjadi maju,” papar Rustri.

Demikian pula bagi yang sudah kaya dan berkelebihan harta, juga jangan segan-segan membantu saudara kita di desa melalui hibah dana, modal usaha, dan pendampingan manajemen usaha, agar geliat ekonomi kerakyatan di desa semakin tumbuh, dan kesejahteraan masyarakat Desa meningkat.

Berdasarkan Keputusan Menteri Pertanian Republik Indonesia Nomor 4924/Kpts/KP.450/ 12/2011, tanggal 2 Desember 2011 tentang Penetapan Penerima Penghargaan Ketahanan Pangan Tingkat Nasional Tahun 2011 Kategori Petani, Kelompok Tani, Penyuluh dan Aparat serta Keputusan Menteri Pertanian Nomor 4947/Kpts/KP.450/12 /2011, tanggal 2 Desember 2011 tentang Penetapan Penerima Penghargaan Adhikarya Pangan Nusantara Tingkat Nasional Tahun 2011, Jawa Tengah memperoleh 28 peng-hargaan untuk petani, kelompok tani, Penyuluh dan Aparat Provinsi Jawa Tengah dalam 5 (lima) kategori, yaitu pelopor, pelayanan, pengguna kreatif teknologi, pemangku dan Pembina.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Presiden RI pada tanggal 6 Desember 2011 di Jakarta, yang terdiri dari Penghargaan Adhikarya Pangan Nusantara Tingkat Nasional Tahun 2011 untuk Provinsi Jawa Tengah sebanyak 10 (sepuluh) penghargaan, yaitu untuk: Gubernur Jawa Tengah; Bupati Temanggung;  Kepala Desa Karanggintung, Kec. Susukan Kab. Banjarnegara serta 7 (tujuh) orang wakil dari Kelompok Tani.

Selain itu, juga diserahkan Penghargaan Ketahanan Pangan Tingkat Nasional Tahun 2011 sebanyak 18 penghar-gaan, untuk: Perorangan  (8 orang),  Kelompok  (7 kelompok),  Kelompok Prasarana dan Sarana (1 orang), Gapoktan (1 orang) serta  Perusahaan  (1 orang).

Wakil Gubernur pada kesempatan itu menyampaikan pernyataan Presiden RI yang dalam sambutannya meminta agar pemimpin pusat dan daerah memasti-kan ketersediaan lahan agar ketahanan pangan dapat meningkat, serta mengajak seluruh masya-rakat di daerah untuk bekerja dengan sungguh-sungguh dan meneruskan kegiatannya dalam mewujudkan kemandirian pangan serta mengembangkan pangan local dan meningkatkan dan memproduksi ketersediaan pangan nasional.

Selain itu, dapat menggalakkan sistematika penyediaan bahan makanan lokal serta mengembangkan pekarangan modern untuk dapat ditanami berbagai jenis tanaman dalam upaya me-ngurangi pengeluaran kebutuhan pangan. Untuk itu Rustriningsih minta kepada agar mengindahkan himbauan  Presiden, serta senantiasa berkoordinasi dengan SKPD terkait, sehingga pembangunan pertanian di Jawa Tengah semakin maju, dan Jawa Tengah dapat mendukung kebijakan nasional surplus beras 10 juta ton untuk tahun 2014.  *Humas_bs

0 komentar:

Posting Komentar